Kemeja adalah salah satu pakaian atas yang menutupi lengan, dada, bahu, leher berkerah dan menutupi tubuh sampai bagian perut. Penampilan dengan kemeja terbilang rapi sehingga banyak dipakai sebagai pakaian kerja baik pria ataupun wanita. Kemeja dapat dijadikan sebagai seragam kerja. Seragam merupakan atribut penting bagi sebuah kelompok karena bisa dijadikan sebagai identitas bagi pemakainya.